Setelah beberapa waktu yang lalu Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama (ITB WIGA) Lumajang membuka pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 3, kini memasuki babak selanjutnya, tak kurang dari 49 peserta yang terdiri dari 37 Mahasiswa dan 12 Dosen telah mengikuti tahapan seleksi secara maraton yang digelar mulai kemarin hingga hari ini Senin-Selasa (27-28/12/2021).

“Program Kampus Mengajar merupakan bagian dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)”, ungkap Wakil Rektor I Bidang Akademik, Bapak Noviansyah Rizal, S.E., M.M., Ak., C.A., CFrA. ” Program ini digelar dalam rangka membekali Mahasiswa untuk menguasai berbagai keilmuan dan keahlian dengan menjadi partner guru dan sekolah dalam menumbuhkan kreativitas dan inovasi dalam pembelajaran”, jelasnya.

Sementara itu Rektor ITB WIGA, Ibu Dr. Ratna Wijayanti Daniar Paramita, S.E.,M.M., menyampaikan bahwa Kampus Mengajar Angkatan 3 ini merupakan momentum awal bagi Civitas Akademika ITB WIGA untuk mengimplementasikan Program MBKM dengan sebaik-baiknya. “Silahkan diikuti tahap demi tahap hingga nanti sampai pada penugasan melalui keputusan Kemdikbudristek”, tuturnya.

” Selama enam bulan nanti di penugasan, peserta Kampus Mengajar Angkatan 3 akan mendapatkan berbagai tantangan di dunia belajar mengajar, harapannya setelah kembali ke kampus ITB WIGA, program ini membawa dampak yang signifikan terhadap penguatan literasi dan numerasi kampus ITB WIGA tercinta”, tutupnya.

ITB WIGA UNGGUL, BERKARAKTER DAN BERKUALITAS.