Pendaftaran Ujian Usulan Skripsi
- Mahasiswa menyerahkan berkas ujian usulan skripsi yang telah disahkan oleh pembimbing I dan pembimbing II kepada bagian pelayanan akademik
- Berkas di gandakan sebanyak 3 bendel dimasukkan dalam map plastik warna Merah (Akuntansi), Kuning (Manajemen).
- Menunjukkan kuitansi pembayaran skripsi.
Formulir Pendaftaran Ujian Usulan Skripsi silahkan di print, kemudian diserahkan pada bagian pelayanan Akademik dengan melampirkan :
- Surat Persetujuan Dosen Pembimbing REKOMENDASI UJIAN USULAN SKRIPSI
formulir ini dapat di download kemudian ditanda tangani oleh dosen pembimbing sebagai tanda persetujuan Ujian
Pelaksanaan Ujian Usulan Skripsi
Saat pelaksanaan Sidang Ujian, mahasiswa harus memperhatikan beberapa berkas yang harus dibawa diantaranya:
- Mengambil Berkas Proposal yang sudah dikumpulkan dibagian pelayanan akademik
- Mahasiswa mengunduh formulir yang harus dibawa pada saat Sidang Ujian yaitu:
- Berita Acara Usulan Akuntansi (digandakan sebanyak 1 lembar)
- Berita Acara Usulan Manajemen (digandakan sebanyak 1 lembar)
- Lembar Revisi Usulan Akuntansi (digandakan sebanyak 3 lembar)
- Lembar Revisi Usulan Manajemen (digandakan sebanyak 3 lembar)
Bahwa masing-masing formulir harus diisi terlebih dahulu oleh mahasiswa sebelum pelaksanaan Sidang Ujian
- Ketentuan pakaian dan penampilan untuk mahasiswa yang akan diuji dalam sidang ujian skripsi adalah:
- Wanita : rok, sopan, rapi, dan mengenakan jas almamater, atau lengan panjang, bersepatu (bukan sepatu sendal)
- Pria : celana panjang dan baju lengan panjang, rambut pendek, serta bersepatu (bukan sepatu sendal)
PENTING!
Formulir pendaftaran UJIAN USULAN SKRIPI yang sudah diisi secara online, hasil pengisian formulir akan secara otomatis dikirim ke email masing-masing, maka dari itu gunakan email yang benar. Setelah mengisi formulir, periksalah email Anda kemudian cetak untuk diserahkan pada bagian pelayanan Akademik dengan lampiran berkas (kertas A4).
Setelah Ujian Usulan Skripsi, Jangan Lupa REVISI mu… Batas Revisi adalah 1 (satu) bulan.
Bagan Alir: