WiGa,-   Ketua STIE Widya Gama Lumajang, Ratna Wijayanti Daniar  Paramita,SE. MM secara resmi membuka Seminar Sukses Kerja dengan tema ‘ Persiapan Menghadapi Dunia Kerja dan Menjadi Talent Leader’ dan sosialisasi PPK (Pusat Pengembangan Karier) STIE Widya Gama, Selasa (24/07/2018), di Auditorium ‘Semeru’.  Dihadiri, jajaran Rektorat, pimpinan UPT, dan mahasiswa semester akhir yang juga menjadi peserta  acara ini.

Ratna Wijayanti Daniar Paramita, SE.MM  dalam sambutan pembukaannya mengatakan seminar ini diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Karier (PPK) yang merupakan wadah baru. ‘’   Meskipun baru, namun  sudah terpilih memperoleh hibah,’’ katanya. Salah satu kegiatan dari hibah ini adalah  seminar yang sedang dilaksanakan ini.

Lebih lanjut Ketua STIE Widya Gama Lumajang menjelaskan  tujuan  keberadaan PPK ini adalah  sebagai wadah  bagi  lulusan atau pun alumni  dalam meningkatkan  kualiatas lulusannya. ‘’ Selain itu juga   menyiapkan  berbagai hal berkaitan dengan dunia kerja,’’ tambahnya. Khususnya kualitas lulusan dalam menghadapi dunia kerja.

Nara sumber Seminar, Novi Sanjaya, S.Sos, MSi, CHA, CNLP mengungkapkan salah satu kunci sukses merebut dunia kerja adalah focus dan konsentrasi. ‘’ Utamanya dalam  menempuh berbagai seleksi yang dilakukan oleh penyelenggara,’’ paparnya. Maka, dalam kesempatan tersebut nara sumber  memberikan berbagai game  untuk menguji data fokus dan konsentrasi  peserta. Dalam kesempatan tersebut, Ketua  dan Wakil Ketua III STIE Widya Gama Lumajang  menyerahkan  cindera mata dan sertifikat kepada nara sumber. ( Humas )