WiGa,-  Akhir pekan ini, Sabtu (03/04/2021) STIE Widya Gama  Lumajang   justru punya gawe. Tak tanggung-tangung, menjadi tuan rumah pembentukan pengurus  Asosiasi  Dosen Akuntansi  Indonesia (ADAI) Jawa Timur.  Acara berlangsung di  Aula ‘Semerru’ Kampus setempat.  Hadir dalam acara ini jajaran rektorat STIE Widya Gama, para Dosen dan perwakilan  perguruan tinggi  di Jawa Timur serta  Dewan  Pengurus Pusat ADAI.

Ketua STIE Widya Gama Lumajang Dr Ratna Wijayanti Daniar Paramita, SE. MM  mengatakan  pihaknya  hanya memfasilitasi  pembentukan ini. ‘’ Sebelumnya  ada  penawaran  dari DPP  ADAI untuk memfasilitasi pembentukan pengurus di Jawa Timur,’’ katanya.  Untuk selanjutnya  akan ada tindak lanjut  sampai dengan kepengurusan ini terbentuk.

Sementara  itu, Dr  Eddy Supriyono, SE. MSi, Ak, AC  dari Tim Pengembangan  Organisasi DPP ADAI  mengungkapkan  sampai saat ini, untuk Jawa Timur  kepengurusan  memang belum terbentuk  namun embrio sudah ada.   ‘’ Semoga  dengan agenda ini akan   terbentuk kepengurusannya,’’ katanya penuh harap.  ADAI sendiri, menurut  Eddy merupakan  ikhtiar  menuju peningkatan  kualitas  dan profesionalisme  para Dosen Akuntansi khususnya. ( Kontributor : Fetri / Editor : Zainul)