WiGa,- Siapa bilang lulusan STIE Widya Gama Lumajang tak mampu bersaing  dengan lulusan dari PT (Perguruan Tinggi) lain baik yang  negeri  maupun Swasta ?  Buang jauh pikiran-pikiran seperti itu. Karena  tidaklah demikian kenyataannya,   justru malah bisa bersaing dan sudah terbukti.  Ini bukan pencitraan  namun realitas yang berbicara di lapangan kerja, tak tanggung-tanggung  ini di lembaga perbankan.

Ade Pelna, alumunus STIE Widya Gama  Lumajang saat di temui di Kampus  mengungkapkan argumentnya. ‘’ Memang STIE Widya Gama  berada di daerah kota sedang Kabupaten Lumajang   namun  tidak demikian lulusannya,’’ katanya terus terang. Secara kompetensi maupun uji akademik boleh disejajarkan dengan lulusan perguruan tinggi  yang lain. ‘’ Malah  dalam beberapa hal   menjadi lebih baik,’’ tambah  lelaki yang kini bekerja di salah satu bank pemerintah di Lumajang.  Bersama Ade Pelna ada  lulusan STIE Widya Gama Lumajang yang juga sudah  bekerja di lembaga perbankan yang sama. Sementara yang lain saat ini masih magang di bank yang sama. ‘’ Terbukti mampu   menyesuaikan dengan tuntutan kerja, sedangkan  dari perguruan tinggi yang lain dan  di tempat yang sama  masih  perlu belajar lagi,’’ tandasnya.

Lantas Ade Pelna   memberikan tips bagi adik-adik tingkatnya yang kini masih menempu  kuliah. ‘’ Jangan merasa minder apalagi tidak percaya diri,’’ ungkapnya. Tunjukkan kalau lulusan STIE Widya Gama Lumajang mampu bersaing. ‘’ Secara  bekal, perkuliahan  di STIE Widya  Gama Lumajang sudah lebih dari cukup untuk bersaing  di pasar kerja,’’ paparnya serius.