ITB WiGa,- Bekerja sama dengan Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang, PT BPR Dharma Indra menggelar Inklusi Keuangan ‘Kiat Sukses Menjadi UMKM Tangguh’. Kegiatan berlangsung di Auditorium ‘Semeru’ Kampus setempat, Rabu (22/11/2023). Bertindak sebagai narasumber FY. Ruddy Prihananto MBA, MM (Komisaris PT BPR Dharma Indra). Hadir dalam acara ini, jajaran Rektorat, Pejabat Struktural dan Dosen serta para pelaku UMKM di Kabupaten Lumajang.
Rektor Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang melalui Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerja Sama. Mochammad Hudi Setyobhakti, SE. MM dalam sambutannya mengatakan pelaksanaan kegiatan ini merupakan implementasi dari kerja sama. ‘’ Kerja sama dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi khususnya pengabdian,’’ katanya. Hal ini juga sebagai salah satu ikhtiar bagi lembaga kampus untuk meningkatkan kompetensinya.
Sementara itu, Fatimah, Direktur Kepatuhan PT BPR Dharma Indra mengungkapkan pihaknya berharap dengan adanya inklusi keuangan ini mampu meningkatkan kemampuan pelaku UMKM. ‘’ Pelaku UMKM nantinya mampu menjadi tangguh di tengah persaingan,’’ ungkapnya. Para peserta sendiri yang merupakan pelaku UMKM ini sangat antutias mengikuti kegiatan ini.
Leave A Comment