Setelah sekitar dua minggu berjuang di ajang bergengsi Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi Jawa Timur (Pomprov) Tahun 2022, pagi ini Jumat (1/4/2022) bertempat di Auditorium Semeru Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama (ITB WIGA) Lumajang, secara resmi digelar acara Penyambutan Kontingen Atlet ITB WIGA sekaligus Penyerahan Beasiswa Yayasan Pembina Pendidikan Semeru (YPPS) kepada atlet paraih juara Pomprov 2022.

Dalam sambutannya, Rektor ITB WIGA, Dr. Ratna Wijayanti Daniar Paramita, S.E., M.M., mengungkapkan perasaan suka cita kepada para atlet yang telah mempersembahkan prestasi terbaik di Pomprov 2022. “Bangga, bahagia dan terharu, inilah yang saya rasakan saat ini”, tuturnya. ” Salah satu tujuan acara ini adalah untuk menyambut kalian yang hebat-hebat ini, khususnya para juara”, lanjutnya. “Terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Rizky Ardiansyah dan Alvin, mudah mudahan prestasi yang dipersembahkan ke ITB WIGA akan membawa kesuksesan bagi kehidupan kalian di kemudian hari”, tutupnya.

Senada dengan Rektor, Ketua YPPS, Kasno. S.E., M.M, dalam sambutannya menyampaikan bahwa, seluruh proses Pomprov telah dimanage dengan baik oleh tim di bawah koordinasi Rektorat. “Kami bersyukur sekali dalam event Pomprov ini ITB WIGA bisa mengirimkan 40 personil atlet”, ungkapnya. ” Hal ini merupakan bentuk support dari yayasan dari jargon Ibu Rektor Satu Mahasiswa Satu Prestasi”, lanjutnya. “Dengan demikian, artinya ITB WIGA sangat menghargai atas prestasi apapun yang diraih oleh Mahasiswa, baik akademik maupun Non Akademik”, tutupnya.

Dengan membawa pulang tiga medali emas dari Cabang Olahraga Atletik dan Taekwondo, ITB WIGA berhasil menduduki rangking delapan di Pomprov 2022.

 

ITB WIGA Unggul, Berkarakter dan Berkualitas, Wani Prestasi..!