MM ITB WiGa,- Berpretasi tidak mesti bernuansa akademik, pada non akademik juga bisa. Terbukti Maulana Aditya, Mahasiswa Program Studi Magister Manajemen Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang ini malah sukses menggapai prestasi non akademik. Yaitu meraih Certificate of Achievement sebagai Agency Show 2023 pada (07/10/2023). Certificate of Achievement merupakan Sertifikat Prestasi dirancang untuk menunjukkan bahwa siswa telah menyelesaikan tugas-tugas kuliah dan mengembangkan kemampuan yang berkaitan dengan karier atau pendidikan umum.
Ketua Program Studi Magister Manajemen Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang Dr Ainun Jariah SE. MM mengatakan prestasi ini memang layak diraih. ‘’ Program Studi Magister Manajemen telah banyak melakukan kegiatan yang mengarah kepada pengembangan soft skill atau non akademik. ‘’ Dari kegiatan ini perlu dilakukan upaya berkompetisi di luar kampus. ‘’ Hasilnya justru mampu bersaing,’’ tambahnya.
Rektor Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang Dr Ratna Wijayanti Daniar, SE. MM mengatakan pihaknya terus meningkatkan berbagai kapabilitas dan kompetensi bagi mahasiswa Program Studi Magister Manajemen. ‘’ Semua ini agar Program Studi ini terus berkembang dan adaptif terhadap situasi dan kondisi,’’ tambahnya.
Leave A Comment